Cara Memilih shampo yang tepat untuk rambut anda tentu tidak boleh sembarangan. Minimal harus tahu apa jenis rambut Anda agar bisa mendapatkan rambut yang sehat alami. Rambut adalah mahkota terutama bagi para wanita, tidak hanya kesehatan rambut yang dijaga tapi juga kulit kepala. Nah untuk merawat rambut salah satunya dengan pilihan shampo yang tepat.
Memilih Shampo yang Tepat
Perawatan tentu harus dilakukan sebelum rambut Anda mengalami kerusakan. Mulai dari rambut yang bercabang, ketombe, kulit kepala berjamur dan masih banyak lagi merupakan masalah rambut yang banyak dialami oleh orang-orang. Salah satu penyebab utamanya yaitu karena kesalahan memilih shampo. Untuk itu di bawah ini akan diberikan beberapa tips dalam memilih shampo.
-
Kenali Kulit Kepala Anda
Cara mengetahui kecocokan shampo bisa dikenali dengan memilihnya sesuai dengan jenis kulit kepala. Ternyata kulit kepala setiap orang punya beberapa perbedaan sama halnya dengan kulit wajah, mulai dari kulit kepala yang berminyak, normal dan juga kering. Bagian yang sering mengalami rambut lepek karena terlalu banyak aktivitas, berarti Anda harus mengurangi minyak berlebih di kulit kepala.
Shampo yang cocok untuk rambut berminyak adalah jenis shampo yang lembut untuk mengurangi terjadinya pengurangan minyak alami yang terbilas saat keramas. Karena saat lapisan minyak alami hilang maka kulit kepala anda juga mampu mengurangi produksi minyak berlebih.
-
Pahami Tekstur Rambut
Nah untuk dapat menemukan shampo yang tepat Anda bisa mencoba untuk mengenali tekstur rambut terlebih dahulu. Umumnya tekstur rambut bisa saja sama berdasarkan keturunan. Namun tekstur rambut bisa juga berubah seiring berjalannya waktu karena faktor lingkungan, makanan yang dikonsumsi hingga stress atau terlalu banyak menggunakan styling rambut.
Nah Anda bisa menyesuaikan pilihan shampo dengan tekstur rambut yang tepat. Misalnya saja tekstur rambut yang lurus dan halus sebaiknya pilih campur dengan formula ringan. Sementara untuk Anda pemilik rambut bergelombang yang umumnya mengembang sebaiknya pilih shampo yang punya kandungan pelembab alami. Kandungan yang harus ada pada shampo Anda misalnya saja punya minyak kelapa alpukat hingga vitamin E. Dapatkan informasi mengenai perawatan rambut yang lebih lengkap lewat Pickybest.
-
Kenali Masalah Rambut
Saat saat anda ingin mencari shampo yang tepat untuk rambut sebaiknya kenali pula masalah rambut. Ada beberapa masalah rambut yang umumnya terjadi mulai dari rambut rontok, rambut berketombe, rambut bercabang hingga kulit kepala yang gatal. Fokus pada pemilihan shampo berdasarkan masalah rambut Anda. Jika anda fokus maka masalah rambut bisa cepat teratasi dan rambut sehat alami kembali didapatkan.
Misalnya saja shampo anti ketombe sebaiknya pilih kandungan shampo dengan zat anti jamur, pyrithione zinc, ketoconazole dan juga selenium sulfida. Zat kandungan zat tersebut mampu mengatasi jamur di kulit kepala yang biasanya merupakan penyebab ketombe. Apabila juga shampo dengan bahan organik untuk merawat rambut Anda agar sehat alami. Bahan sampah organik biasanya berupa minyak pohon teh, Aloe Vera, jojoba hingga peppermint.
-
Sesuaikan Dengan Gaya Rambut
Setiap orang tentu punya gaya rambutnya sendiri. Nah untuk itu sebaiknya pilih shampo berdasarkan gaya rambut. Misalnya untuk Anda yang mempunyai rambut dengan model bob dan punya tekstur lurus sebaiknya gunakan shampo volumizing. Nah bagi pemilik rambut keriting sebaiknya pilih shampo dengan formasi untuk rambut keriting.
Apa bagi Anda yang suka mewarnai rambut maka pilih shampo yang khusus untuk rambut berwarna. Anda bisa dapatkan rekomendasi shampo yang tepat sesuai dengan gaya rambut lewat Picky Best. Demikian beberapa cara memilih shampo yang bisa menemukan yang paling tepat untuk merawat rambut. Dengan perawatan rambut terbaik, tentu kesehatannya lebih maksimal terjaga. Rambut cantik alami bisa anda dapatkan lewat shampo pilihan yang tepat.