Mengenal Dunia Game Free Fire yang Harus Kamu Ketahui

Teknologi289 views

Game free fire merupakan sebuah dunia game ff mobile yang bisa dimainkan secara online di hp android dan ios. Free fire atau juga dikenal dengan nama ff ini dirilis oleh perusahaan asal Negara Singapura bernama Garena pada tanggal 23 Agustus 2017. Ada beberapa item yang ada di dalam game mobile yang satu ini, mulai dari scythe airspeed ace hingga star shoes dan beberapa item-item langkah lainnya. Mari kita bahas semuanya dari game free fire, event, hadiah, hingga item langkah.

Mengenal Game Free Fire, Garena Free Fire

Garena merupakan sebuah perusahaan hiburan digital yang besar di Asia Tenggara dan Negara Taiwan. Perusahaan hiburan digital ini berasal dari Negara Singapura yang didirikan pada tahun 2009 oleh Forrest Li. Garena adalah pemilik sah dari game free fire, hal ini yang membuat ada nama dan logo Garena pada game free fire.

Free fire sendiri awalnya dibuat oleh Forrest Li di perusahaan asal Negara Vietnam 11 Dots Studio hingga mengeluarkan versi BETA-nya pada tahun 2017 silam. Kemudian beberapa bulan setelahnya tepatnya di tanggal 23 Agustus 2017 game free fire secara resmi dipublikasikan untuk umum oleh perusahaan asal Negara Singapura Garena.

Pasti beberapa orang menanyakan kenapa free fire yang mulanya dibuat oleh perusahaan asal Negara Vietnam 11 Dots Studio, berpindah tangan hingga dipublikasikan oleh perusahaan asal Negara Singapura Garena. Jadi sang pencipta game free fire Forrest Li adalah seorang pendiri sekaligus menjabat sebagai CEO dari Garena, hal ini yang menjadi salah satu alasan kenapa game tersebut menjadi milik Garena.

Pada game dengan genre battle royale ini memiliki memiliki banyak sekali event, hadiah, hingga item-item menarik lainnya. Mulai dari scythe airspeed ace, star shoes, hingga beberapa item langkah lainnya. Dengan adanya item-item tersebut membuat game ff menjadi sangat populer, bahkan hampir setiap bulannya selalu ada event dengan hadiah menarik yang bisa diikuti oleh setiap playernya.

Ada beberapa event yang mengharuskan seorang player untuk melakukan top up atau pembelian diamond. Harganya juga bervariasi dan bisa disesuaikan dengan isi dompet, namun bagi kamu yang mau melakukan top up mencapai 100 diamond lebih akan mendapatkan scythe airspeed ace secara gratis.

Event Free Fire

Selanjutnya kita membahas sedikit seputar event-event yang ada didalam game free fire. Event ini biasanya diadakan dalam memperingati sesuatu, misalnya saat kolaborasi dengan beberapa brand atau publik figur. Sebagai contoh saat free fire melakukan kolaborasi dengan McLaren ada dibuatkan sebuah event untuk mendapatkan hadiah-hadiah menarik.

Bahkan ada juga event yang bisa diikuti untuk mendapatkan beberapa item seperti scythe airspeed ace dan masih banyak item menarik lainnya. Salah satu event paling populer pada game free fire adalah elite pass. Elite pass merupakan event bulanan dengan berbagai hadiah menarik untuk setiap pemegangnya.

Untuk mendapatkan elite pass seorang player harus melakukan top up atau pembelian. Nah pada saat melakukan top up kamu juga bisa mendapatkan scythe airspeed ace secara gratis. Untuk cara mendapatkan item yang satu ini kamu hanya perlu masuk ke gambar diamond dan mengklaim hadiah tersebut. Perlu diingat bahwa scythe airspeed ace hanya bisa diklaim jika seorang player sudah melakukan top up minimal 100 diamond.

Mengenal Game Free Fire, Item Langkah Free Fire

Terdapat banyak sekali item yang bisa ditemukan di game free fire, kita mulai dari item seperti scythe airspeed ace. Nah item yang satu ini bisa didapatkan dengan cara melakukan top up diamond minimal sebesar 100 diamond. Item yang satu ini berbentuk seperti sabit Shinigami (Dewa Kematian Jepang), dan bisa di custom dengan beberapa item lainnya agar menjadikan karakter kamu lebih keren.

Selanjutnya ada masker letda hyper. Nah item yang satu ini memiliki cerita yang cukup unik, dimana pada tahun baru 2020 Garena sempat mengeluarkan box mask untuk menyambut tahun baru tersebut. Didalamnya terdapat masker letda hyper, namun karena ada kesalahan masker tersebut dihapus dari list hadiah.

Bundle hasil kolaborasi free fire dengan ragnarok menjadi salah satu item langkah yang selanjutnya. Nah item ini sangat cocok jika di custom dengan scythe airspeed ace, dimana bundle yang memiliki kesan seperti iblis dipadukan dengan sabit besar akan sangat keren.