Review Smartphone Samsung Galaxy S20 Lengkap + Harga Termurah

Gadget348 views

Brand terkenal yakni siapa lagi kalau bukan Samsung yang telah mengeluarkan produk yang luar biasa hebat dengan nama Samsung Galaxy S20 yang hadir sebagai pesaing dari ponsel kelas atas lainnya. Jika kita bandingkan dengan harga ponsel yang sejenis maka Samsung Galaxy S20 ini lebih murah dari yang lainnya yakni dari Samsung Galaxy S20 Plus dan juga Samsung Galaxy S20 Ultra yang sama-sama produk dari Brand Samsung juga.

Meski harganya lebih murah dibandingkan dengan dua produk ponsel dari Samsung seperti di atas. Akan tetapi kemampuannya juga tidak jauh berbeda dengan dua produk tersebut yaitu Samsung Galaxy S20 Plus dan Samsung Galaxy S20 Ultra. Samsung Galaxy S20 banyak yang bilang juga sebagai ponsel penerus dari produk Samsung sebelumnya yaitu Samsung Galaxy S10. Meski banyak yang membandingkan dengan Samsung Galaxy S10, lalu seperti apa sebenarnya kemampuan dari Samsung Galaxy S20 tersebut? Untuk itu saya akan mengulas apa saja kelebihan dan kekurangan dari Samsung Galaxy S20 ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy S20

Kelebihan

Mungkin kamu akan penasaran akan kelebihan dari Samsung Galaxy S20 ini, apa saja itu yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

1.  Memiliki Performa Kamera yang Baik

Seperti ponsel pada umumnya di zaman sekarang yang telah banyak memberikan perkembangan yang selalu baru, yakni terletak pada kamera yang ada. Jika kita lihat di 5 tahun ke belakang ponsel yang ada di pasaran masih menggunakan single kamera di belakang. Akan tetapi semakin kesini sudah banyak ponsel yang menerapkan tiga kamera yang ada bahkan bisa lebih. Begitu pula dengan ponsel Samsung Galaxy S20 yang hadir dengan di lengkapi tiga kamera belakang. Tiga kamera belakang ini juga menawarkan berbagai fitur yang ada di dalamnya, kamera utama yang ada di ponsel pintar ini di bekali dengan kamera 12 MP (bukaan f/1.8). pada kamera utama ini sudah mendukung dual Pixel yaitu PDAF dan juga OIS.

Sedangkan untuk kamera keduanya yakni kamera telephoto dengan ukuran 64 MP (bukaan f/2.0) kamera ini juga didukung oleh PDAF, OIS, serta 3x Hybrid optical zoom. Dan untuk kamera ketiga yaitu kamera ultrawide dengan 12 MP (bukaan f/2.2) yang di lengkapi dengan fitur Super Steady Video.

Untuk spesifikasi kamera yang ada di Samsung Galaxy S20 ini memang tergolong kamera yang baik dan sangat bagus yang ada di sebuah ponsel pintar. Yang menarik dari ponsel pintar ini adalah penempatan sebuah kamera 64 MP yaitu sebagai kamera telephoto atau sebagai kamera kedua, sedangkan kamera utamanya hanya 12 MP.

2. Pengisian Daya Cepat

Dalam mengisi daya untuk ponsel pintar ini hanya membutuhkan waktu sekitar 75 menit saja agar bisa terisi penuh 100% daya nya. Itu di karena kan Samsung Galaxy S20 ini telah di bekali dengan Charger 25W, dengan begitu proses pengisian daya baterai ponsel sudah sangat cepat.

3. Desain yang Ergonomis

Untuk desain dari Samsung Galaxy S20 memiliki desain yang ergonomis, hal ini juga di katakana langsung oleh situs Android Central yang memberikan pujian pada desain ponsel ini yang sangat menarik dan tidak terlalu besar, karena desainnya yang bagus ini Samsung Galaxy S20 menjadi sebuah ponsel yang nyaman saat di genggam walau hanya dengan satu tangan. Pada produk ini Samsung juga tetap memberikan sertifikasi tahan air untuk Samsung Galaxy S20 dengan tipe IP68 untuk ponsel ini.

4. Kemampuan Layar yang Luar Biasa

Kemudian untuk kualitas layar yang dimiliki Samsung Galaxy S20 ini mengalami peningkatan dibandingkan dengan seri sebelumnya, layar yang di berikan pada ponsel ini memiliki ukuran dimensi 6,2 inci dengan resolusi 1440 x 3200 pixel, bukan hanya itu layarnya juga bisa di ubah di pengaturan sehingga bisa Full HD.

Pada layar ponsel ini juga sudah di bekali dengan pelindung Corning Gorilla Glass 6, serta sudah di lengkapi dengan fitur HDR10+ dan juga Always-on display, kemudian pada layar ponsel ini juga hadir dengan refresh 120Hz FHD, untuk  mode normal 60Hz QHD. Dengan adanya dukungan dari refresh rate 120Hz FHD ini, sangat jelas membuat siapa saja yang menikmati visual dari ponsel ini menjadi sangat nyata dan menyenangkan. Begitu pula dengan kualitas yang di bekalinya suda sangat baik sekali.

Bukan hanya itu OLED dari ponsel ini juga lebih tinggi di bandingkan dengan iPhone 11 Pro yaitu untuk Samsung Galaxy S20 sekitar 857 nits sedangkan di iPhone 11 Pro hanya 752 nits, itu artinya saat menikmati visual layar ponsel ini lebih terang.

5. Performa Cepat

Performa yang ada di ponsel ini sudah sangat kencang sekali, itu di karena kan chipset yang di gunakan adalah Exynos 990. Chipset ini adalah sebuah chipset yang dibangun dengan proses fabrikasi 7 nm+ yang hanya digunakan pada ponsel kelas atas yang ada di brand Samsung. Dengan dibekali chipset ini Samsung Galaxy S20 mampu menjalankan berbagai jenis Game dengan sangat baik. Sedangkan untuk tipe RAM-nya yaitu LPDDR5 dan untuk tipe Storage-nya UFS 3.0 hal ini sudah sangat jelas bahwa Samsung Galaxy S20 memiliki performa yang sangat kencang di bandingkan ponsel pintar lainnya.

6. Memiliki Kualitas Speaker yang Jernih

Samsung Galaxy S20 menggunakan tipe Speaker Stereo dan banyak juga yang bilang kalau tipe speaker ini memiliki kualitas yang sangat jernih, jelas dan juga sangat bagus dan tajam. Sebenarnya tidak banyak orang yang melakukan review sampai ke bagian speaker untuk itu saya memberikan untuk kamu semua.

Kekurangan

Meski Samsung Galaxy S20 terlihat sangat sempurna, akan tetapi ada juga kekurangan yang harus kamu tahu sebelum membeli ponsel pintar ini, apa saja kekurangannya yuk simak di bawah ini.

1. Daya Tahan Baterai yang Kurang

Untuk kemampuan daya baterai yang di miliki ponsel ini adalah hanya 4000 mAh, kekuatan baterai ini tergolong sangat umum di kalangan ponsel zaman sekarang. Yang perlu kita tanyakan adalah seberapa lama kekuatan baterai ini jika di pasangkan di Samsung Galaxy S20 ini, apakah bisa bertahan lama atau tidak? Baterai ponsel ini mampu bertahan selama 9 jam lebih namun dengan kondisi mode layar refresh rate hanya 90Hz saja.

2. Kamera Selfie yang Kurang

Samsung Galaxy S20 membekali kamera selfie hanya 10 MP saja. Hal ini sungguh sangat kurang jika kita bandingkan dengan jenis Ponsel pintar yang sekelas dengannya, banyak juga yang bilan jika kamera selfie ponsel ini tidak konsisten serta warna kulit yang melembut. Fitur yang ada di kamera selfie ini juga tidak menarik. Akan tetapi hal ini bisa di perbaiki dengan cara memperbaharui sistem.

3. Sensor Sidik Jari Kurang

Menurut Android Central, respon dari kecepatan sensor sidik jari pada ponsel ini tergolong lambat dan kurang cepat. Namun Samsung Galaxy S20 ini memiliki sebuah fitur sidik jari di layarnya dengan sistem ultrasonic yang tentunya sudah sangat bagus.

4. Tidak Ditemukan Audio Jack

Biasanya pada produk Samsung kelas atas yang telah mempertahankan jack audio 3,5 mm. namun sayangnya, setelah Samsung Galaxy Note 10 series di luncurkan, Samsung sudah tidak lagi menggunakan port audio jack. Hal ini adalah yang sangat di sayangkan sekali oleh para pecinta Brand Samsung.

Kesimpulan

Produk dari Samsung ini yaitu Samsung Galaxy S20 merupakan keluaran yang tergolong sangat menarik, karena ponsel ini adalah ponsel yang memiliki harga yang jauh lebih murah di bandingkan produk Samsung kelas atas lainnya. Yang membuat saya cukup tertarik dari ponsel ini adalah sebuah desain-nya yang cukup mudah digenggam (ergonomis). Bagaimana setelah kamu tahu dari mulai kelebihan dan juga kekurangan ponsel ini kamu tertarik untuk memiliki Samsung Galaxy S20?

No.

Harga

Order Disini

1 Rp9.499.000
2 Rp10.299.000
3 Rp8.690.000
4 Rp8.375.000
5 Rp9.499.000